Bimtek SMKK Dibuka, Sekdakab Way Kanan Himbau Peserta

    Bimtek SMKK Dibuka, Sekdakab Way Kanan Himbau Peserta
    Poto: Dok.pim wk Sekdakab Saipul Buka Bimtek SMKK

    Way Kanan - Sekretaris Daerah Kabupaten (Sekdakab), Saipul, menghadiri sekaligus membuka Kegiatan Bimbingan Teknis (Bimtek) Sistem Manajemen Keselamatan Konstruksi (SMKK) Angkatan I Tahun Anggaran 2022 di Hotel Grand Sinar Kampung Bumi Ratu Kecamatan Umpu Semenguk, Senin (31/10/2022).

    Turut hadir pada acara tersebut Kepala/unsur Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang, Dinas Perumahan, Kawasan Permukiman dan Pertanahan, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, Dinas Kesehatan, Dinas Tanaman Pangan, Holtikultura dan Peternakan, Dinas Perindustrian dan Perdagangan, Bagian Pengadaan Barang dan Jasa serta Bagian Administrasi Pembangunan Setdakab.

    Dalam sambutan tertulis Bupati H. Raden Adipati Surya, yang dibacakan Sekda Saipul mengatakan bahwa pekerjaan konstruksi terlibat dalam banyak kegiatan yang dapat menghadapkan mereka dengan bahaya yang serius, untuk itu penerapan keselamatan dan kesehatan kerja dalam industry jasa konstruksi sangatlah penting, dimana penerapan keselamatan dan kesehatan kerja diharapkan mampu memberikan perlindungan kepada setiap orang yang berada di tempat kerja.

    “Suatu Perusahaan yang bergerak di bidang Jasa Konstruksi harus memiliki Sistem Manajemen Keselamatan Konstruksi, yang meliputi struktur organisasi, perencanaan, tanggungjawab, pelaksanaan, prosedur, proses dan sumber daya yang dibutuhkan bagi pengembangan, penerapan, pencapaian, pengkajian dan pemeliharaan kebijakan keselamatan juga kesehatan kerja guna terciptanya tempat kerja yang selamat, aman, efisien dan produktif”, ujar Sekda.

    Disampaikan pula bahwa Pemerintah Kabupaten Way Kanan saat ini melalui Dinas PUPR sedang gencar melakukan pembangunan di bidang infrastruktur, baik jalan, jembatan, maupun fasilitas masyarakat lainnya, dimana kegiatan ini melibatkan banyak Perusahaan-perusahaan dibidang konstruksi yang tentu saja dalam proses pengerjaan proyek melibatkan banyak tenaga kerja. Untuk itu, Pemerintah perlu melakukan upaya yang nyata untuk mencegah dan mengurangi risiko kecelakaan kerja di bidang konstruksi, yang berdampak terhadap kerugian material, korban jiwa, gangguan kesehatan dan mengganggu produktifitas, serta dalam upaya bersama untuk menyediakan SDM konstruksi yang handal, terampil dan memiliki kompetensi yang baik, dimana tantangan utama pembangunan infrastruktur saat ini adalah peningkatan daya saing dan keunggulan kompetitif pada sektor konstruksi, sebagai sarana dan kebutuhan mendasar masyarakat.

    “Saya menghimbau kepada seluruh peserta untuk mengikuti Bimtek ini dengan baik, ikuti arahan para narasumber, sehingga saudara nantinya dapat berkonstruksi dalam menciptakan infrastruktur Indonesia yang berkualitas dan berkelanjutan, serta dapat bersaing dalam industri konstruksi Nasional maupun global, di Provinsi Lampung”, tegas Sekda.

    Jasa Konstruksi merupakan pekerjaan yang memiliki risiko dan tingkat bahaya tinggi, seperti konstruksi perumahan, pembangunan jembatan, pengaspalan jalan, penggalian dan penghancuran.

    Sumber : Waykanankab

    Editor : Putra

    way kanan lampung
    AftisarPutra

    AftisarPutra

    Artikel Sebelumnya

    Lampung Craft Ketiga Tahun 2022 The Exotica...

    Artikel Berikutnya

    Usung Tema Bersatu Bangun Bangsa, Bupati...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Babinsa Koramil Kuala Kencana Bersama Petani Kerja Bakti Perbaiki Jalan Pematang Sawah
    Babinsa Koramil Jila Jadikan Komsos Sebagai Media Jalin Keakraban Bersama Warga Binaan
    Brimob Bergerak Bantu Evakuasi Korban Banjir dan Longsor di Jateng
    Polri Komitmen Jaga Perdamaian dan Pembangunan di Papua
    Babinsa Kodim Lamongan Kawal Pelaksanaan Vaksinasi PMK untuk Ternak

    Ikuti Kami